Disaksikan Menkes Budi, Dirut RSUP Kandou Tanda Tangan Komitmen Pengembangan Model Layanan Kesehatan Jiwa Berbasis Masyarakat

Fri, 27 Oct, 2023


RSUPKANDOU.COM, MANADO--Menteri Kesehatan (Menkes) Republik Indonesia (RI) Budi Gunadi Sadikin, menghadiri acara penting dalam rangka peringatan Hari Kesehatan Jiwa Sedunia di Hotel Arya Duta Manado.

Acara tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memperkuat kesehatan jiwa masyarakat melalui deistitusionalisasi, sebuah langkah progresif untuk menghilangkan stigma seputar masalah kesehatan mental.

Menteri Kesehatan RI, bersama dengan para ahli kesehatan mental, berkomitmen untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat tentang kesehatan jiwa, serta menyediakan dukungan yang dibutuhkan bagi individu yang memerlukan bantuan.

Acara ini menandai langkah penting dalam membangun masyarakat yang lebih peduli terhadap kesehatan jiwa, menuju masa depan yang lebih sehat dan sejahtera bagi semua.

Sementara turut hadir Plt Dirut RSUP Prof Dr R.D Kandou Manado, Dr.dr Ivonne Elisabeth Rotty,M.Kes, dalam melakukan Penandatanganan Komitmen Pengembangan Model Layanan Kesehatan Jiwa Berbasis Masyarakat, bersama dengan beberapa pimpinan Rumah Sakit di Sulut, yang disaksikan Menteri Kesehatam Budi Gunadi Sadikin dan Wakil Gubernur Sulut Steven Kandou.(Humas_Kandou)