RSUP Prof dr R.D Kandou Manado Menggelar Ibadah Pengutusan Tim Akreditasi Tahun 2024

Wed, 19 Jun, 2024


RSUPKANDOU.COM,Manado - Dalam rangka akrditasi, RSUP Prof dr R.D Kandou Manado menggelar ibadah pengutusan Tim Akreditasi tahun 2024, Rabu (19/06). Acara ini bertujuan untuk memberkati dan memberikan semangat kepada tim yang akan bertugas dalam proses akreditasi rumah sakit Kandou.

Ibadah pengutusan dihadiri oleh Direktur Utama, Dr.dr Ivonne Elisabeth Rotty,M.Kes, jajaran Direksi dan tim akreditasi, doa-doa dan harapan baik disampaikan oleh Pdt, dr Lenny Mantoke, Sp.S, untuk kesuksesan dan kelancaran proses akreditasi RSUP Prof dr R.D Kandou Manado.

Gereja Lukas Oikumene dipilih sebagai tempat pelaksanaan ibadah pengutusan untuk memberikan suasana sakral dan doa restu bagi tim akreditasi.

Direktur Utama Ivonne Rotty menyampaikan harapannya agar tim akreditasi dapat melaksanakan tugas dengan penuh dedikasi dan integritas. Ia juga menekankan pentingnya kerja sama tim dalam memastikan bahwa standar akreditasi terpenuhi dan pelayanan kesehatan yang diberikan oleh rumah sakit Kandou terus ditingkatkan.

Ibadah pengutusan ini menjadi momentum penting dalam persiapan RSUP Prof dr R.D Kandou Manado menghadapi proses akreditasi tahun 2024. Dengan doa restu dan semangat yang diberikan melalui ibadah pengutusan, diharapkan tim akreditasi dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan meraih hasil yang memuaskan.

(Humas Kandou)