Wed, 11 Sep, 2024
RSUPKANDOU.COM, MANADO - RSUP Prof Dr R.D Kandou Manado menggelar Rapat Koordinasi Dewan Pengawas dan Dewan Direksi, Rabu (11/09) Rapat yang dihadiri oleh seluruh anggota Dewan Pengawas dan Dewan Direksi RSUP Kandou.
Rapat Koordinasi dipimpin oleh dr. Pattiselanno Roberth Johan, MARS, dengan agenda utama adalah presentasi dari Direktur Utama Dr,dr Ivonne Rotty,M.Kes serta masing-masing direktorat, yang meliputi Direktorat Perencanaan Keuangan Direktur keuangan Erwin Sondang memaparkan capaian dan tantangan dalam pengelolaan keuangan rumah sakit, termasuk strategi untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas penggunaan anggaran.
Direktorat Layanan Operasional Direktur Wega Sukanto menyampaikan laporan terkait kinerja layanan operasional rumah sakit, termasuk upaya untuk meningkatkan kualitas dan efektivitas layanan.
Direktorat Pelayanan Medik Keperawatan dan Penunjang, Direktur Jehezkiel Panjaitan, mempresentasikan capaian dan tantangan dalam pelayanan medis, keperawatan, dan penunjang, serta rencana strategis untuk meningkatkan kualitas layanan dan keselamatan pasien.
Direktorat SDM Pendidikan dan Penelitian Direktur Suwandi Luneto, memaparkan kinerja di bidang sumber daya manusia, pendidikan, dan penelitian, termasuk upaya untuk meningkatkan kompetensi tenaga kesehatan dan menghasilkan riset yang bermanfaat bagi masyarakat.
"Rapat koordinasi ini merupakan forum yang sangat penting untuk memastikan sinergi yang kuat antara Dewan Pengawas dan Dewan Direksi," ujar Dirut Ivonne Rotty. " Melalui diskusi dan presentasi ini, kami dapat saling bertukar informasi dan ide untuk bersama-sama meningkatkan kualitas layanan kesehatan di RSUP Prof Dr R.D Kandou Manado."
Diharapkan, langkah-langkah strategis yang telah dirumuskan, RSUP Prof Dr R.D Kandou Manado dapat terus meningkatkan kualitas layanan kesehatan dan memberikan pelayanan yang prima bagi masyarakat di Sulawesi Utara dan sekitarnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut dr. Pattiselanno Roberth Johan, MARS : Anggota Dewan Pengawas.
Valentinus Rudy Hartono, SE, Ak. M.,Ak : Anggota Dewan Pengawas.
Hari Utomo, S.E., M.M : Anggota Dewan Pengawas/ Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Sulut
Nikodemus Sigit Rahardjo, SE.MM : Anggota Dewan Pengawas/ Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Kekayaan Negara
Andri H. Karundeng, S.Kep Sekretaris Dewan Pengawas.
Dr. dr. Ivonne Elisabeth Rotty, M.Kes Plt. Direktur Utama
dr. Jehezkiel Panjaitan, SH, MARS Direktur Medik dan Keperawatan.
Dr. Erwin Sondang S., SSTP, M.Si Direktur Perencanaan & Keuangan.
dr. Wega Sukanto, Sp.BTKV (K) Direktur Layanan Operasional,
Suwandi I. Luneto, S.Kep, Ns, M.Kes Plt. Direktur SDM, Pendidikan dan Penelitian.
Para Manager dan Asisten Manager.
(Humas)