PANELEWEN PRESENTASI E-FRAUD DALAM SEMINAR PERSI

Sat, 20 Oct, 2018


Kegiatan Kongres XIV Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI yang digelar 17—20 Oktober 2018 di Jakarta Convention Center mengusung tema "DENGAN SMART HOSPITAL DAN JIWA HOSPITALPRENEURSHIP RUMAH SAKIT INDONESIA SIAP MELAKSANAKAN UNIVERSAL HEALTH COVERAGE DAN BERKOMPETISI PADA ERA GLOBAL”. Kegiatan Kongres ini dirangkaikan juga dengan Seminar Tahunan XII Patient Safety dan Hospital Expo XXXI. Kegiatan ini dikuti oleh seluruh Direktur Rumah Sakit di Indonesia serta stakeholders. Dalam kegiatan Kongres PERSI dan seminar tahunan di Jakarta, RSUP Prof. dr. R. D. Kandou Manado ikut terlibat langsung dalam kegiatan ini. Direktur Utama RSUP Prof. dr. R. D. Kandou Manado Dr. dr. Jimmy Panelewen, Sp.B-KBD didaulat sebagai salah satu pembicara dalam seminar tersebut dengan topik yang dibawakan adalah “Hospitalpreneurship penerapan E-anti fraud di RSUP Kandou Manado”. E-anti fraud merupakan salah satu program yang saat ini dikembangkan oleh RSUP Kandou Manado dengan tujuan untuk mencegah terjadinya kecurangan khususnya terkait Jaminan Kesehatan Nasional. Dengan perkembangan teknologi informasi, RSUP Prof Kandou Manado memanfaatkan aplikasi yang dikembangkan oleh Tim Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) sebagai alat bantu program E-Anti Fraud JKN. (hukormas/ch)